IAIN Bengkulu dan Literasi Kita Indonesia – Penguatan Budaya Literasi Guru
[11/10/2019] Yayasan Literasi Kita Indonesia menjadi bagian dalam pelaksanaan kegiatan Pelatihan Penguatan Budaya Literasi untuk Guru PAI SMA/SMK se- Kota Bengkulu pada tanggal 9 Oktober s.d 11 Oktober 2019. Kegiatan yang di laksanakan oleh Dosen IAIN Bengkulu, Dr. Qalbi Khoiri dan Bustami, M.Pd, kegiatan pengabdian berbasis riset untuk penguatan literasi guru di Kota Bengkulu.
Narasumber dari Yayasan Literasi Kita Indonesia Dr. Sumarto, M.Pd.I bersama Tim [Dr. Emmi Kholilah Harahap] menyampaikan materi tentang Penulisan Karya Ilmiah; penelitian dengan menggunakan pendekatan PTK [penelitian tindakan kelas] dan R and D [Research and Development]. Sesuai dengan Peraturan dari Kementerian Birokrasi dan UU Guru dan Dosen No. 14 Tahun 2005, bahwa untuk kenaikan pangkat guru dan kompetensi guru, harus melakukan kegiatan penelitian atau penulisan karya tulis ilmiah salah satu di antaranya dengan menggunakan pendekatan PTK dan R and D.
Penjelasan dari Ketua Tim pelaksanan kegiatan Dr. Qalbi Khoiri bahwa output dari pelatihan Penguatan Budaya Literasi yaitu bagaimana guru guru PAI SMA/ SMK di Kota Bengkulu mampu membuat karya tulis ilmiah yang sesuai dengan ketentuan ilmiah, mulai dari cara penulisan sampai kepada membuat laporan penelitian, sehingga layak untuk di publikasikan dalam jurnal yang bereputasi.
Yayasan Literasi Kita Indonesia menjadi mitra dan mentor bagi guru guru PAI di SMA/ SMK di Kota Bengkulu, yang memberikan pengarahan, bimbingan dan wahana publikasi tulisan ilmiah, sehingga program penguatan literasi bagi guru guru dapat terlaksana dengan baik. Sehingga Kota Bengkulu dapat menghasilkan karya tulis ilmiah dari guru guru yang produktif dan kreatif dalam literasi ilnformasi.
- P-ADRI BENGKULU DAN LITERASI KITA INDONESIA SIAP TERBITKAN BUKU TECNOLOGY BASED HIGHER EDUCATION FOR CULTURAL ADVANCEMENT - November 17, 2024
- TBM TASIK MALAYA CURUP HADIRKAN BUKU ANTOLOGI REFLEKSI KEHIDUPAN MERAIH HARAPAN - November 17, 2024
- JURNAL PENDIDIKAN GURU - November 17, 2024
Leave a Reply