MENJADI JURNALIS YANG OPTIMIS, MANIS WALAUPUN KANTONG TIPIS

Kegiatan Pelatihan Jurnalistik UKM Lembaga Pers Mahasiswa IAIN Curup

Hari ini menyenangkan setelah kegiatan Gotong Royong Kebersihan Desa dan Objek Wisata Danau Talang Kering Curup Utara, Aksi Masak Masakan Sehat kita lanjutkan sorenya dengan mengisi Kegiatan Bersama Mahasiswa Unit Kegiatan Mahasiswa Lembaga Pers Mahasiswa IAIN Curup Pelatihan Jurnalistik Tingkat Dasar.

Materi tentang penulisan Artikel Berita yang Menarik, Mengigit dan Jos pokoknya. Tentunya ketika ingin menulis Berita pastikan dahulu tiga hal yaitu; Harus ada Niat dan Kesungguhan, Selalu Belajar Banyak Pengetahuan dan Pengalaman, Jangan menunda harus mulai dari sekarang menulisnya. Menjadi Jurnalis Kampus harus Cerdas, harus Pemberani, Berdiri di atas Keberanian dan Kemantapan Tim Bersama saling Mendukung.

Jurnalis yang optimis manis walaupun kantong tipis, maksudnya banyak diantaranya tugas jurnalis tidak mudah harus bisa menjaga semangat, harus bisa menjaga pertemanan, menjaga kualitas Artikel Berita berdiri di atas Kebenaran dan Keberanian, jangan mau membuat Artikel Berita karena pesanan yang salah, Berita bohong apalagi yang mengandung SARA Suku, Ras, Etnis dan Agama yang bertentangan dengan Etika.

Hiduplah Lembaga Pers Mahasiswa kami selalu mendukungmu, jangan takut menyuarakan Kebenaran, Tulisan bisa mengubah Dunia, Tulisan bisa memberikan perubahan untuk Kebaikan dan Kemuliaan. Artikel Berita harus memuat prinsip dasar yaitu Terkini, Terbaru dan Terpercaya.

Sumarto sumarto

Leave a Reply

Your email address will not be published.